Info Cantik

Cara Mudah Tampil Awet Muda



Lumrah jika setiap perempuan selalu ingin dianggap awet muda. Tak jarang untuk memenuhi keinginan itu mereka melakukan trik dengan kosmetika.

Padahal untuk terlihat awet muda, tidak melulu berpatokan dari kosmetika yang dipakai. Tetapi juga melibatkan postur tubuh dan sejumlah kebiasan kecil.

"Karena semangat awet muda dipengaruhi rasa percaya diri yang kemudian terlihat dari tampilan fisik kita," kata Erlene Rosowsky, asisten profesor klinis psikologi Harvard Medical School seperti dikutip dari WebMD.

Ia juga menyarankan untuk memanjakan tubuh dengan sejumlah kebiasaan yang benar, karena sejumlah kebiasaan inilah yang nantinya akan mengeluarkan aura kemudaan dari dalam diri kita.

Tertarik untuk mencoba? Ikuti langkah-langkah tampil awet muda berikut:

1. Duduklah dengan tegap.

Orang yang memiliki postur tubuh yang baik, cenderung terlihat lebih percaya diri dan bahagia. "Inilah yang kemudian mengecohkan kita dari usia mereka sebenarnya," jelas Paul D’Arezzo, MD, ahli Rehabilitasi Medis Colorado Springs.

Disamping itu, posisi tubuh yang benar saat duduk atau berdiri akan menyelamatkan diri kita dari cidera otot dan jaringan saraf. Ini akan membuat kita jarang mengalami sakit kepala atau nyeri leher.

Yoga atau pilates, bisa menjadi salah satu cara untuk memanjakan otot-otot tubuh. Sebab tidak hanya mengurangi cedera pada leher dan punggung, tapi juga mengencangkan otot-otot perut, panggul, dan tubuh bagian bawah. Jangan lupa untuk melakukan peregangan otot setiap sejam sekali, terutama ketika pekerjaan kita menuntut untuk duduk dalam waktu lama.

2.Bercintalah 3 Kali Sepekan

Pasangan paruh baya yang tetap menyalakan gairah cinta kepada pasangan akan membuat mereka terlihat 12 tahun lebih muda, dibanding mereka yang sangat jarang bercinta. Ini adalah fakta yang ditemukan pada penelitian di Skotlandia yang berlangsung selama 10 tahun.

Hal lain yang menarik, penelitian itu juga menemukan mereka yang rutin ML dengan pasangannya ternyata kerutan-kerutan wajahnya muncul lebih lambat serta kulit mereka pun lebih halus. Adalah hormon oksitosin yang terlepas saat kita bercinta yang memperlambat'detik-detik' penuaan.

3. Tebalkan Alis Mata

Pernahkah kita memerhatikan alis para lanjut usia? Alis mereka menipis yang semakin menegaskan perjalanan usia yang telah mereka hadapi. “Karena itu, cobalah hadang penuaan dengan trik riasan khusus di area mata,” ucap makeup artist Damone Roberts. Cukup bubuhkan bedak yang sewarna kulit kita pada daerah yang telah tidak ditumbuhi alis. Setelah itu sapukan maskara secara tipis.

Yang tidak boleh dilakukan, Roberts mengingatkan, adalah mempertinggi cekungan alis mata. “Ini hanya akan membuat tampilan kita lebih tegang dan tentunya jauh dari kesan muda.”

Ikuti saja garis alis yang ada dan sapukan maskara sesuai dengan warna rambut. Dan jika rambut telah memutih, pilihlah warna coklat sebagai aksentuasi kemudaan pada wajah kita.

4. Gunakan Penyangga Payudara yang Nyaman.

Seiring pertambahan usia, payudara kita akan turun. Pilihlah bra yang sesuai kondisi fisik payudara. "BH dengan cups akan membuat fisik payudara terlihat lebih berisi,” saran Susan Nethero yang merupakan penulis Bra Talk: Myths and Facs.

Jangan ragu mencoba bra sebelum membelinya. Jika dirasa perlu, belilah penyangga payudara yang dibuat khusus untuk kita. Karena kadang kala, bra yang diproduksi secara masal justru membuat payudara kita tidak nyaman.

“Bahkan pada beberapa kasus, saya menemukan adanya rasa nyeri dan kebas pada areal tangan saat perempuan salah memilih beha.”

5. Lakukan Rutin Manikur

Ada sebuah penelitian unik di Inggris. Ternyata dengan merawat dan mewarnai kuku, kita akan dinilai lebih muda dari penampilan keseluruhan. Setidaknya ada 49% orang yang menilai demikian setelah diminta menerka usia dari pemilik jari-jari yang difoto oleh peneliti.

6. Berhentilah Merokok

Rokok akan membuat kita merasa dan terlihat lebih tua. Center for Disease and Prevention (CDC) menyebutkan, rokok akan mengubah wajah kita menjadi 'kepulan' asap yang menuakan. Kulit wajah menjadi cepat kering yang juga berarti undangan bagi keriput.

7. Banyak Senyum

Barisan gigi yang bersih adalah 'pemanis' untuk tampilan yang tetap terlihat muda. Tidak hanya itu, menurut penulis buku Image Matters! First Steps on the Journey to Your Best Self, barisan gigi yang bersih juga menjadi penanda status kesehatan kita yang prima.

Dan untuk menjaga agar tampilan senyum tetap indah, kurangi konsumsi kopi agar warna gigi tetap putih cemerlang. Hal yang juga harus dilakukan adalah penuhi janji kunjungan ke dokter gigi setiap enam bulan sekali. [mor]

Share

DiggTwitterFacebookRSS

0 komentar:

Post a Comment

 
Home | Publiser | Gratisan | Intim | Nggosip
Copyright © 2009 POTRET |Designed by Templatemo |Converted to blogger by Template Pow